Tuesday, December 12, 2006

WiFi Laptop Centrino ku Macet ..

Pada saat aku ikuti rapat pimpinan bersama rektor pada hari Senin 11/12/06, tiba tiba aku dikejutkan oleh dering HP dari mas Ju PT Smart Link Puskom UNS. Mas ju pengin pinjam Laptop Centrino Duo Core ku, yang sejak adanya Hotspot di kampus ku tidak bisa nge-browse...

Berkali kali Laptop Lenovo 3000N100 ku juga Laptop Centrino sejenis di setup Wireless drivernya, namun gagal juga... Siapa ya yang bisa mbantu ku ...?

Mas Ju sebagi tim software Smart Links juga tlah mencoba setup berkali kali tapi gagal juga, nampaknya Centrino Duo tidak kompatible dengan radio Senao Hotspot di kampusku ...
Akhirnya , radio Senao nya akan diganti dengan tipe lain yang kompatible

Radio merk Linksys tidak ada masalah dengan Wifi laptop ku itu ...hal ini telah dibuktikan dicoba di hotspot milik Puskom UNS.. Di area puskom UNS ada bermacam tipe radio Hotspot ....sehingga dengan ‘free’ menggunakan fasilitas itu.

Demikian juga di sekitar kampus Unisri, sejak 21 Nop 06, Rektor Unisri, Prof Dr. Ir. Kapti Rahayu Kuswanto tlah meluncurkan hotspot ...

Pada saat peluncuran, rektor yang punya segudang program pengembangan akademik kampus tersebut, menekankan pentingnya fasilitas internet, dan akan diterapkan dalam layanan pembelajaran maupun administrasi di Unisri, serta akan digunakan sebagai fasilitas layanan komunikasi antar pimpinan...Nah dengan demikian para pimpinan di kampus ku, mau gak mau tiap pagi harus buka email...buka web unisri...siapa tahu Rektor yang sedang tugas di pulau lain memberikan intruksi pada pembantu rektor, dekan, maupun lainnya....

Ibu Rektor...ku !! walau ibu tidak sedang duduk di kursi-meja rektor, walau ibu sedang ada di seberang sana sebagai asesor BAN PT, ibu tetap bisa ngantor dan melakukan koordinasi dan memberikan instruksi dengan fasilitas internet ...bisa ‘chatting’ maupun ng-e-mail...

Ibu tetap bisa mengembangkan kampus kita dengan ‘dolanan’ Fujitsu Ibu yang mungil itu ...




 

Friday, December 8, 2006

Pelatihan Kreativitas Mahasiswa

 Unisri. Rabu 6/12/06. Bertempat di ruang sidang pimpinan, LP2M Unisri mengadakan pelatihan Kreativitas Mahasiswa bagi mahasiswa Unisri maupun mahasiswa PTS di Solo. Kegitan yang bertujuan untuk menggugah dan meningkatkan ide, kreativitas dan penelitian bagi mahasiswa ini di bawa arahan dari Dikti. Banyak peluang bagi mahasiswa untuk meraih dana penelitian maupun kegiatan lainnya yang disediakan oleh Dikti sehingga ide, kreativitas mahasiswa dengan bimbingan dosen harus senantias digugah dan ditingkatkan. Ribuan mahasiswa Indonesia yang mengenyam pendidikan tinggi, namun ribuan pula yang perlu di gugah untuk bangkit sebagai peneliti muda. Kebangkitan peneliti peneliti muda di era digital ini mutlak diperlukan oleh bangsa ini untuk turut serta memajukan bangsa dari keterpurukan ekonomi. Memang ...., tidak mudah untuk memulai meneliti sebagai peniliti muda...!!!


Wednesday, December 6, 2006

Sekilas Unisri 
Universitas Slamet Riyadi (UNISRI) merupakan perguruan tinggi swasta yang didirikan oleh Yayasan Perguruan Tinggi Slamet Riyadi untuk mengenang kepahlawanan pejuang muda dari Kota Surakarta yaitu Brigjen (Anumerta) Ignatius Slamet Riyadi. Jiwa kepahlawanan yang tak lekang oleh jaman itu diterjemahkan ke dalam bidang pendidikan dengan visi, misi dan tujuan. Unisri didirikan pada tanggal 21 Juni 1980 atas dasar akta pendirian Nomor 13 tahun 1980, yang selanjutnya pada tanggal 21 Juni 1980 dijadikan sebagai hari Dies Natalis.
Pada saat didirikan, Unisri memiliki 5 (lima) Fakultas dengan 7 jurusan, yaitu Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi (jurusan Manajemen), Fakultas Pertanian (jurusan Budidaya Pertanian), Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (jurusan Ilmu Komunikasi Masa, dan Ilmu Administrasi Negara), dan Keguruan dan Ilmu Pendidikan (jurusan Bimbingan Konseling, dan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraa).